Kamis, 27 September 2018

UPAYA PENGENDALIAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS 1 PURWOKERTO TIMUR TAHUN 2018

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Diploma III Kesehatan Lingkungan
Karya Tulis Ilmiah, Mei 2018

Abstrak
Nur Laily Rahmadiani (nurlailyrd@gmail.com)
UPAYA PENGENDALIAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS 1 PURWOKERTO TIMUR TAHUN 2018
LXXIV + 40 halaman: gambar, tabel, lampiran

Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia dengan jumlah penderitanya cenderung meningkat dan penyebarannya semakin luas. Penyakit ini ditularkan oleh nyamuk Aedes aegepty, pemberantasan penyakit ini selain memberikan pengobatan pada penderita dapat dilakukan dengan cara pengendalian pada vektornya.
Tujuan penelitian: untuk mengetahui upaya pengendalian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah kerja Puskesmas 1 Purwokerto Timur pada tahun 2016.
Metode penelitian: deskriptif yaitu pengumpulan data dilakukan dengan cara penelusuran data dilapangan dan di Puskesmas serta wawancara. Data disajikan dalam bentuk narasi tersturktur, gambar, tabel dan grafik. Analisis hasil menggunakan analisis berupa gambar, tabel dan grafik.
Hasil penelitian: bahwa alur dari kasus DBD berawal dari kegiatan surveilans epidemiologi yang terdiri dari pengumpulan data, penyajian dan analisis data, penyebarluasan dan umpan balik, laporan, rekomendasi dan alternatif tindak lanjut. Kemudian penyelidikan epidemiologi yang dilakukan sebanyak 6 kali pada 2 penderita DD dan 4 penderita DBD (+) serta ± 20 rumah sekitar penderita. Dari hasil penyelidikan epidemiologi dapat dilihat hasil perhitungan HI yang akan menjadi langka tindak lanjut upaya pengendalian yang akan dilakukan. Bila hasil HI ≥ 5% maka dilakukan pengendalian berupa PSN, Larvasida, Penyuluhan dan Fogging seluas radius 200 meter dari penderita atau ± 300 rumah. Sedangkan bila perhitungan HI < 5% maka upaya pengendalian yang dilakukan hanya PSN, Larvasida, dan Penyuluhan seluas radius 200 meter dari penderita atau ± 300 rumah saja tanpa dilakukan Fogging. Kasus DBD yang ditemukkan di Puskesmas 1 Purwokerto Timur dari tahun 2015-2017 sebanyak 174 penderita dengan usia terbanyak pada golongan umur 15-28 tahun, paling sering muncul pada bulan Maret 2016. Kelurahan Mersi menjadi tempat tertinggi yang terkenal penyakit DBD.
Kesimpulan: program pengendalian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah kerja Puskesmas 1 Purwokerto Timur dikatakan berhasil karena dapat menurunkan angka kasus DBD selama 3 tahun dari tahun 2015-2017. Tahun 2015 jumlah kasus DBD sebanyak 81 penderita, tahun 2016 turun menjadi 75 penderita dan pada tahun 2017 mengalami penurunan drastis yang hanya ditemukan 18 penderita. Sarannya adalah pemberdayaan tenaga sanitasi yang ada di Puskesmas lebih aktif dalam program pengendalian dan pencegahan DBD serta surveilans epidemiologi.

Daftar Bacaan   :  19 (2003 – 2016)
Kata Kunci        :  Upaya Pengendalian Penyakit Demam Berdarah Dengue(DBD).
Klasifikasi         :   -

1 komentar:

  1. Ada Obat Herbal Alami yang aman & efektif. Untuk Total Cure Call 2349010754824, atau kirim email ke drrealakhigbe@gmail.com Untuk Janji dengan (Dr.) AKHIGBE hubungi dia. Pengobatan dengan Obat Herbal Alami. Untuk: Demam Berdarah, Malaria. Menstruasi yang Nyeri atau Tidak Teratur. HIV / Aids. Penderita diabetes. Infeksi vagina. Keputihan Vagina. Gatal Dari Bagian Pribadi. Infeksi payudara. Debit dari Payudara. Nyeri & Gatal pada Payudara. Nyeri perut bagian bawah. Tidak Ada Periode atau Periode Tiba-tiba Berhenti. Masalah Seksual Wanita. Penyakit Kronis Tekanan Darah Tinggi. Rasa sakit saat berhubungan seks di dalam Pelvis. Nyeri saat buang air kecil. Penyakit Radang Panggul, (PID). Menetes Sperma dari Vagina Serta Untuk jumlah sperma rendah. Penyakit Parkinson. Lupus. Kanker. TBC Jumlah sperma nol. Bakteri Diare.Herpatitis A&B, Rabies. Asma. Ejakulasi cepat. Batu empedu, Ejakulasi Dini. Herpes. Nyeri sendi. Pukulan. Ereksi yang lemah. Erysipelas, Tiroid, Debit dari Penis. HPV. Hepatitis A dan B. STD. Staphylococcus Gonorrhea Sifilis. Penyakit jantung. Pile-Hemorrhoid. Rematik, tiroid, Autisme, pembesaran Penis, Pinggang & Nyeri Punggung. Infertilitas Pria dan Infertilitas Wanita. Dll. Ambil Tindakan Sekarang. hubungi dia & Pesan untuk Pengobatan Herbal Alami Anda: 2349010754824 dan email dia drrealakhigbe@gmail.com Catatan Untuk Janji dengan (Dr.) AKHIGBE. Saya menderita kanker selama setahun dan tiga bulan meninggal karena kesakitan dan penuh patah hati. Suatu hari saya mencari melalui internet dan saya menemukan kesaksian penyembuhan herpes oleh dokter Akhigbe. Jadi saya menghubungi dia untuk mencoba keberuntungan saya, kami berbicara dan dia mengirim saya obat melalui jasa kurir dan dengan instruksi tentang bagaimana meminumnya. Untuk kejutan terbesar saya minum obat herbal dalam waktu tiga minggu saya mendapat perubahan dan saya sembuh total . Saya tidak benar-benar tahu bagaimana itu terjadi tetapi ada kekuatan dalam pengobatan herbal Dr Akhigbe. Dia adalah dokter jamu yang baik.

    BalasHapus