Selasa, 10 November 2015

STUDI TELUR CACING NEMATODA USUS PADA LUMPUR BUANGAN IPAL

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia 
Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang 
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Diploma III Kesehatan Lingkungan 
Karya Tulis Ilmiah, Juli 2015



Abstrak
Tri Mulyani  ( trimulyani2201@yahoo.com )
STUDI TELUR CACING NEMATODA USUS PADA LUMPUR BUANGAN IPAL RUMAH SAKIT SE KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2015. 
xviii + 116 halaman, gambar, tabel, lampiran.

Kabupaten Banjarnegara ada tiga rumah sakit yaitu RSUD Hj Anna Lasmanah, RS Islam, dan RS Emanuel. Menurut Dinas Kesehatan Kabupaten Banjarnegara ketiga rumah sakit tersebut belum pernah dilakukan penelitian telur cacing nematoda usus pada lumpur buangan IPAL. Tujuan penelitian mengetahui telur cacing nematoda usus pada lumpur buangan IPAL rumah sakit se Kabupaten Banjarnegara tahun 2015. Jenis penelitian deskriptif. Sampel diambil dari lumpur buangan IPAL Rumah Sakit Emanuel dan Rumah Sakit Islam. Hasil penelitian menunjukkan Rumah Sakit Emanuel menggunakan IPAL RBC dilengkapi pengolahan lumpur buangan. Rumah Sakit Islam menggunakan IPAL DEWATS dan tidak ada pengolahan lumpur. RSUD Hj. Anna Lasmanah tidak memiliki IPAL dan unit pengolahan lumpur. Hasil pemeriksaan telur cacing nematoda usus pada lumpur buangan IPAL Rumah Sakit Emanuel dan Rumah Sakit Islam Banjarnegara adalah positif. Hasil identifikasi telur cacing nematoda usus yang ditemukan adalah telur cacing tambang.
Kesimpulan menunjukkan bahwa lumpur buangan IPAL rumah sakit se Kabupaten Banjarnegara tercemar telur cacing tambang. Peneliti menyarankan untuk rumah sakit yang belum memiliki IPAL, segera membangun IPAL. Sebaiknya, dilakukan pengolahan lumpur buangan IPAL dengan cara mengatur suhu pemanasan yaitu 50oC selama 13 hari.

Kepustakaan : 41  ( 1994-2015)
Kata Kunci   : Lumpur IPAL, Rumah Sakit, Telur Cacing Nematoda Usus
Klasifikasi      : -
Full Text

Tidak ada komentar:

Posting Komentar