Kamis, 09 Januari 2014

STUDI PENGOLAHAN LIMBAH CAIR INDUSTRI TAHU MENJADI BIOGAS

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia 
Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang 
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Diploma III Kesehatan Lingkungan 
Karya Tulis Ilmiah, Juli 2011

Abstrak 
Isna Farida Rahmadani
STUDI PENGOLAHAN LIMBAH CAIR INDUSTRI TAHU MENJADI BIOGAS DI DESA KALISARI KECAMATAN CILONGOK KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2011
XVIII + 92 halaman : lampiran, tabel, gambar 

Tahu merupakan salah satu sumber makanan yang berasal dari kedelai yang mengandung protein tinggi. Proses pembuatan tahu menghasilkan limbah yang apabila tidak diolah dapat mencemari lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui prosedur pengolahan limbah cair industri tahu menjadi biogas di Desa Kalisari Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas tahun 2011.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif, dengan memberikan gambaran tentang pengolahan limbah cair industri tahu menjadi biogas melalui Instalasi Biogas yang terdapat di Desa Kalisari. Data berisi hasil pengamatan yang disajikan dalam bentuk narasi dan tabel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosedur pengolahan di Instalasi Biogas meliputi penyaluran limbah ke bak penampungan sementara, pengolahan limbah menjadi biogas di digester, penampungan gas di tangki penampung gas, dan distribusi gas ke rumah tangga. Saat ini, pemanfaatan biogas terbatas sebagai bahan bakar alternatif untuk memasak. Hasil pemeriksaan menunjukkan limbah influen memiliki nilai pH 4, COD 528 mg/liter, dan BOD 2185 mg/liter. Sedangkan untuk limbah efluen memiliki nilai pH 7, COD 124 mg/liter, dan BOD 159 mg/liter.
Kesimpulan dari hasil penelitian adalah Instalasi Biogas di Desa Kalisari merupakan instalasi yang memproduksi biogas dari limbah cair industri tahu, Presentase penggunaan biogas baru sebesar 0,84% dari biogas yang diproduksi setiap harinya. Oleh karena itu, diharapkan biogas yang belum termanfaatkan dapat segera disalurkan ke rumah tangga lain sehingga kelebihan gas tidak terbuang percuma. Selain itu, perlu dioperasikan kembali tricking filter yang terdapat di Instalasi, sehingga BOD limbah efluen yang dihasilkan dapat memenuhi baku mutu lingkungan yang ditetapkan.
 
Daftar bacaan : 24 (1978-2011)
Kata Kunci     : limbah cair industri tahu, biogas, instalasi biogas
Klasifikasi      : -
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar