Kamis, 08 Oktober 2020

STUDI HIGIENE SANITASI PRODUKSI TEMPE KEDELAI DI HOME INDUSTRY DESA PLIKEN KECAMATAN KEMBARAN KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2020

 Politeknik Kesehatan Semarang
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Sanitasi Program Diploma III
Tugas Akhir, Mei 2020
Abstrak
Rahmawati Ainul Ahdalina (rahmawati.ahdalina16@gmail.com)
STUDI HIGIENE SANITASI PRODUKSI TEMPE KEDELAI DI HOME INDUSTRY DESA PLIKEN KECAMATAN KEMBARAN KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2020
xvi + 102 halaman : tabel, gambar, lampiran

Makanan merupakan kebutuhan dasar manusia yang memerlukan syarat kecukupan gizi, aman dikonsumsi dan terbuat dari bahan yang bermutu. Hasil survei yang dilakukan di tempat pengolahan tempe kedelai terdapat permasalahan yaitu dekat dengan kandang ayam dan kamar mandi, peralatan yang digunakan tidak dicuci dengan sabun, serta penjamah makanan tidak menggunakan alat perlindungan diri. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan higiene sanitasi produksi tempe kedelai di home industry Desa Pliken. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan sampel sebanyak 10 home industry. Pengumpulan data primer diperoleh dari hasil observasi dan wawancara kepada pemilik home industry, pemeriksaan kualitas fisik makanan, pemeriksaan keberadaan Salmonella sp. serta data sekunder diperoleh dari buku referensi, dan peraturan perundang-undangan mengenai penyehatan makanan dan minuman.
Hasil penelitian mengenai higiene sanitasi produksi tempe kedelai di 10 home industry Desa Pliken menunjukkan bahwa bahan makanan dan pemilihan bahan makanan 100% dengan kategori memenuhi syarat. Penjamah makanan, tempat pengolahan makanan, peralatan pengolahan makanan, penyimpanan bahan makanan, pengolahan makanan, pengemasan makanan, pengangkutan makanan 100% dengan kategori tidak memenuhi syarat dan penyimpanan makanan 90% dengan kategori tidak memenuhi syarat. Pemeriksaan kualitas fisik makanan 90% dengan kategori tidak memenuhi syarat dan 6 sampel tempe kedelai positif bakteri Salmonella sp.. Kesimpulan Higiene sanitasi produksi tempe kedelai, kualitas fisik makanan dan kualitas mikrobiobiologis makanan di home industry Desa Pliken Tidak Memenuhi Syarat. Saran untuk penjamah makanan mencuci tangan sebelum dan sesudah menangani makanan, menggunakan alat pelindung diri, dan membersihkan daun pisang sebelum digunakan.

Daftar bacaan :  25 (1998-2020)
Kata kunci      :  Higiene sanitasi, Tempe, Salmonella sp.
Klasifikasi      :   -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar