Selasa, 06 Oktober 2020

HIGIENE SANITASI DAN KUALITAS MIKROBIOLOGI (E.COLI) PADA ES TEH DI WARUNG MAKAN AREA LUAR RSUD PROF. DR. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2020

 Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Sanitasi Program Diploma III
Tugas Akhir, Mei 2020

ABSTRAK
Eka Lisa Purwasih (ekalisapurwasih273@gmail.com)
HIGIENE SANITASI DAN KUALITAS MIKROBIOLOGI (E.COLI) PADA ES TEH DI WARUNG MAKAN AREA LUAR RSUD PROF. DR. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2020
XVI+92 halaman, gambar, tabel, lampiran

Minuman es teh merupakan minuman yang sudah dikenal dengan luas di indonesia maupun dunia serta menjadi minuman sehari-hari, aromanya yang harum serta rasanya yang khas membuat minuman ini banyak dikonsumsi. Pengolahannya yang kurang baik dapat mengkontaminasi bakteri penyebab penyakit, salah satunya bakteri escherichia coli yang dipilih sebagai indikator tercemarnya air atau makanan, bakteri tersebut merupakan indikator terjadinya kontaminasi tinja manusia. Kontaminasi pada minuman es teh disebabkan karena banyak faktor seperti proses pengolahan dan higiene sanitasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagai mana cara pengolahan minuman es teh dan higiene sanitasi tempat pengolahan serta keberadaan bakteri Escherichia coli di minuman es teh.
Metode Penelitian deskriptif, menggambarkan penerapan higiene sanitasi minuman es teh dan pemeriksaan di laboratorium untuk mengetahui keberadaan Escherichia coli yang terdapat pada minuman es teh, dengan tempat penelitian yaitu di warung makan area luar RSUD Prof. dr. Margono Soekarjo Purwokerto. Banyaknya sampel yang diambil sebanyak 6 sampel warung makan dengan menganalisis data penelitiannya dengan observasi, wawancara dan uji laboratorium untuk sampel minuman es teh yang diambil, dan di uji di laboratorium daerah kabupaten Banyumas.
Hasil penilaian setiap kriteria pada semua variabel berdasarkan observasi yaitu pada pengolahan minuman es teh dengan variabel bahan minuman dihasilkan 100% memenuhi syarat. Untuk variabel peralatan pengolahan minuman, penjamah atau tenaga kerja, tempat pengolahan minuman dihasilkan 33,3% memenuhi syarat, 66,7% tidak memenuhi syarat. Untuk variabel pengolahan minuman 50% memenuhi syarat dan 50% tidak memenuhi syarat. Untuk penilaian higiene sanitasi tempat pengolahan minuman 100% tidak memenuhi syarat. Hasil pengecekan 6 sampel minuman es teh dengan parameter bakteri Escherichia coli berdasarkan pengecekan di laboratorium dengan menggunakan metode MPN e. coli dihasilkan 33,3% memenuhi syarat dan 66,7% tidak memenuhi syarat.
Kesimpulan sampel yang diobservasi dan di cek kualitas mikrobiologinya bahwa terdapat penilaian pada variabel terbanyak yang terpenuhi dari setiap kriteria yang ada yaitu pada variabel bahan minuman dengan hasil 100% memenuhi syarat, sedangkan untuk variabel higiene sanitasi warung makan 100% tidak memenuhi syarat. Untuk kualitas mikrobiologi bakteri escherichia coli yaitu hanya 33,3% yang memenuhi syarat dari 6 sampel yang di ambil dan di uji.

Daftar bacaan : 51 (1985 – 2019)
Kata Kunci     : Higiene sanitasi, E.Coli, Es teh, RSUD Margono Soekarjo
Klasifikasi      : -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar