Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang
Jurusan Kesehatan Lingkungan Puwokerto
Program Studi Diploma III Kesehatan Lingkungan
Karya Tulis Ilmiah, Mei 2018
Muhammad Firza Kurnia Robbi (firzakurnia015@gmail.com)
STUDI TENTANG SANITASI SARANA AIR BERSIH DI PONDOK PESANTREN AL AMIN KELURAHAN PABUARAN KECAMATAN PURWOKERTO UTARA TAHUN 2018
xiv + 62 halaman : gambar, tabel, lampiran
Air sangat penting bagi kehidupan manusia maka untuk dapat digunakan dan bermanfaat bagi kehidupan manusia, air harus memenuhi persyaratan baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya. Tujuan penelitian mengetahui sanitasi sarana air bersih di Pondok Pesantren Al Amin Kelurahan Pabuaran Kecamatan Purwokerto Utara.
Jenis penelitian ini termasuk penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasidan wawancara. Data diolah secara deskriptif dilakukan dengan analisis tabel dan prosentase untuk menggambarkan kondisi kualitas air bersih di Pondok Pesantren Al Amin Kelurahan Pabuaran Kecamatan Purwokerto Utara. Pemeriksaan kualitas mikrobiologi air sumur gali menggunakan metode MPN Coliform di laboratorium Kampus 7 Poltekkes Kemenkes Semarang.
Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 2 sampel air bersih di Pondok Pesantren Al Amin yang menjadi objek penelitian adalah kondisi fisik air meliputi (bau, rasa, warna) dan kondisi mikrobiologi yaitu kandungan coliform tidak memenuhi syarat kesehatan Hasil penelitian menunjukkan kualitas mikrobiologi air sumur gali di Pondok Pesantren Al Amin tidak memenuhi syarat kesehatan dengan hasil SGL 1 ≥ 2400 Coliform per 100ml sampel dan SGL 2 1100 Coliform per 100ml sampel.
Kesimpulan pemeriksaan secara fisik didapatkan hasil bahwa pada SGL 1 air tidak berbau, air tidak berwarna dan air berasa. Pada SGL 2 didapatkan hasil bahwa air berasa, lalu air tidak berwarna dan air tidak berbau. Hasil pemeriksaan secara mikrobiologi yaitu Coliform pada air bersih di Pondok Pesantren Al Amin tidak memenuhi persyaratan Permenkes RI No. 32 Tahun 2017 tentang Standar Baku Mutu Kesehatan Lingkungan dan Persyaratan Kesehatan Air Untuk Keperluan Higiene Sanitasi, Kolam Renang, Solus Per Aqua, dan Pemandian Umum yaitu 50 per 100 ml sampel. Saran yang dapat diberikan kepada Pondok Pesantren Al Amin yaitu memperhatikan konstruksi sumur gali dalam membangun sumur gali karena hal tersebut berpengaruh terhadap kandungan bakteri Coliform dalam air sumur gali juga memperhatikan jarak antara sumur gali dengan septic tank dan jamban. Instansi yang terkait sebaiknya melakukan penyuluhan, pembinaan dan pengawasan terhadap penyediaan air bersih, baik tentang sumur gali maupun peranan air agar tidak terjadi penularan penyakit.
Daftar bacaan : 19 (1984 - 2018)
Kata kunci : Coliform, Sumur Gali, Pondok Pesantren
Klasifikasi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar