Minggu, 30 Januari 2022

TINJAUAN ANGKA KUMAN PADA JAMU YANG DICAMPUR TELUR MENTAH DI KECAMATAN SLAWI TAHUN 2021

Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang
Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto
Program Studi Sanitasi Program Diploma Tiga
Karya Tulis Ilmiah, Mei 2021


Abstrak
Shafa Salsabila Afifah (shafasalsabila600@gmail.com)
TINJAUAN ANGKA KUMAN PADA JAMU YANG DICAMPUR TELUR MENTAH DI KECAMATAN SLAWI TAHUN 2021
XVI+ 76 halaman: gambar, tabel, lampiran


Jamu adalah obat tradisional yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan, perlu pencegahan beredarnya obat tradisional yang tidak memenuhi persyaratan keamanan. Salah satu campuran jamu pegal linu adalah telur mentah. Telur mengandung zat gizi yang dibutuhkan oleh makhluk hidup, akan tetapi jika mengkonsumsi telur mentah, telur mentah ini lebih sulit dicerna oleh tubuh daripada telur matang. Selain itu telur berisiko tinggi terhadap cemaran mikroba yang berbahaya bagi kesehatan. Tujuan penelitian adalah menghitung angka kuman jamu yang dicampur telur mentah dan tidak dicampur telur mentah serta mendeskripsikan sanitasi dan personal hygiene penjual jamu di Kecamatan Slawi.Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan melakukan observasi penerapan sanitasi dan personal hygiene serta pemeriksaan di Laboratorium untuk mengetahui angka kuman pada jamu yang dicampur telur mentah di Kecamatan Slawi. Penelitian ini menggunakan 3 lokasi penelitian di Kecamatan Slawi. Pengumpulan data umum dan data khusus dilakukan dengan observasi dan wawancara.Hasil pemeriksaan angka kuman pada jamu yang dicampur telur mentah dan tidak dicampur telur mentah dari 6 sampel yang diperiksa seluruhnya memenuhi syarat sesuai dengan Peraturan Badan Pengawasan Obat dan Makanan No. 32 Tahun 2019 tentang Persyaratan Mutu dan Keamanan Obat Tradisional. Dimana persyaratan untuk parameter Angka Lempeng Total (ALT) bentuk sediaan obat dalam tidak melebihi 105 koloni/mL. Untuk sanitasi dan personal hygiene dari ketiga penjual jamu semuanya sudah cukup baik.Simpulan dari pemeriksaan angka kuman pada jamu yang dicampur telur mentah dan tidak dicampur telur mentah di Kecamatan Slawi adalah memenuhi syarat karena tidak melebihi batas yang ditetapkan dalam PBOM No 32 Tahun 2019 tentang persyaratan mutu dan keamanan obat tradisional. Kemudian untuk sanitasi dan personal hygiene dari ketiga penjual jamu semuanya sudah cukup baik. Dengan hasil tersebut diharapkan para penjual jamu mempertahankan dan menjaga hygiene sanitasi.


Daftar Bacaan : 20 (2011-2020)
Kata Kunci : Angka Kuman, Jamu, Telur mentah
Klarifikasi : - 

fulltext

Tidak ada komentar:

Posting Komentar